PELATIHAN USAHA EKONOMI KREATIF MELALUI PENGOLAHAN KOMODITAS LABU KUNING MENJADI ROTI SOBEK UNTUK MENINGKATKAN PENDAPATAN RUMAH TANGGA DI KABUPATEN KONAWE

Leni Saleh, Sarty Sarbiyah

Abstract


Kelurahan Parauna  berada di Kecamatan Anggaberi Kabupaten Konawe, salah satu kabupaten yang terletak di Provinsi Sulawesi Tenggara. Mata pencaharian penduduk kelurahan Parauna sebagian besar adalah petani dan sebagian lainnya pegawai negeri dan wiraswasta. Komoditas pertanian yang banyak dihasilkan di kelurahan tersebut salah satunya adalah labu kuning. Pengolahan labu kuning menjadi roti sobek dengan varian isi cokelat keju, selai nenas, dan selai kacang, belum pernah dilakukan oleh masyarakat kelurahan Parauna dan sangat perlu diinformasikan teknologi pengolahan ini guna menambah pengetahuan dan ketrampilan dibidang pengolahan bahan pangan khususnya labu kuning. Metode pelatihan dilakukan dengan memberikan penyuluhan, pelatihan dan diskusi kepada ibu-ibu KWT (Kelompok Wanita Tani) yang tergabung dalam Kelompok Usaha Kartini tentang proses pengolahan labu kuning menjadi roti sobek  dengam varian isian cokelat keju, selai nenas dan selai kacang.  Penyampaian materi dilakukan dengan ceramah di kegiatan pelatihan serta praktek langsung dengan peserta. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilakukan di Kelurahan Parauna  telah berjalan dengan lancar sesuai rencana. Hal ini dapat dilihat dari antusiasnya masyarakat mengikuti pelatihan ini, khususnya kelompok wanita tani yang tergabung dalam Kelompok Usaha Kartini. Masyarakat sangat tertarik dengan teknologi pengolahan labu kuning  menjadi roti sobek disebabkan karena cara pembuatannya mudah dan peralatan yang dipergunakan juga sederhana. Pengolahan roti sobek merupakan inovasi baru di Kelurahan Parauna. Pengenalan dan penerapan teknologi ini sudah dapat menyentuh salah satu kegiatan pengabdian kepada masyarakat dalam membantu usaha dan menambah pengetahuan serta keterampilan

 


References


Astawan, Made. 2005. Info Teknologi Pangan department of Food Science and Technology.

Fakulty of Agricultural Tecnology and Enginering , Bogor Agricultural University.

Direktorat Gizi Depkes RI, 2004. Daftar Komposisi Bahan Makanan. Bhratara Karya

Aksara, Jakarta.

BPS Kabupaten Konawe Tahun 2019.

Mahmud dkk. 2008. Tabel Komposisi Pangan Indonesia (TKPI). Jakarta: Alex Media

Komputindo.

Sinaga, S. 2011. Pengaruh Subsitusi Tepung Terigu dan Jenis Penstabil Dalam Pembuatan

Cookies Labu Kuning. Skripsi Universitas Sumatera Utara. Medan.

Sudarto, Yudo.2000. Budidaya Waluh. Kanisius,Yogyakarta.

Usmiati, S.S Yuliani dan Setiyanto, 2005. Karakteristik Proksimat dan Profil Warna Tepung

Labu Kuning. Bogor : Balai Besar Penelitian dan Pengembangan Pascapanen

Pertanian.

Widayati, E dan Damayanti, W. 2007. Aneka Pengolahan dari Labu Kuning. Jakarta: Trubus

Agrisarana.




DOI: https://doi.org/10.33387/pengamas.v4i3.2230

Refbacks

  • There are currently no refbacks.


e-ISSN: 2622-383X || PengaMAS Stats:

pengaMAS Indexing:

Creative Commons License
This work is licensed under a Creative Commons Attribution 4.0 International License