DETEKSI MUKA AIR TANAH MENGGUNAKAN METODE GEOLISTRIK RESISTIVITAS KONFIGURASI SCLUMBERGER DI KELURAHAN SASA KOTA TERNATE
Sari
Kelurahan Sasa bagian puncak kesulitan air khususnya di musim kemarau karena tidak ada sumur bor atau sumur gali. Kendala muka air tanah yang tidak diketahui dengan pasti sehingga sulit untuk memastikan kedalaman pengeboran dan biaya investasinya. Deteksi muka air tanah menggunakan metode geolistrik resistivitas konfigurasi Sclumberger di Kelurahan Sasa Kecamatan Ternate Selatan Kota Ternate menjadi penting dilakukan. Penelitian ini termasuk jenis penelitian lapangan (field research), dimana dilakukan pengukuran menggunakan metode geolistrik untuk 2 lintasan dengan panjang masing-masing lintasan 200 meter yang mengarah selatan-utara, dengan elevasi antara 47-86 mdpl. Lintasan 1 tidak ditemukan potensi akuifer, batuannya didominasi andesit dengan resistivitas 553-2477 Ωm. Lintasan 2 ditemukan potensi akuifer dengan kedalaman 28,9-50,1 m ketebalan 21,2 m dengan resistivitas 125 Ωm. Lapisan ini diinterpretasikan sebagai breksi vulkanik dengan matriks berupa tuff. Pada kedalaman 8,53-28,9 m (resistivitas 4,24 Ωm) lapisan ini disusun oleh tuff halus dan tuff lapili. Lapisan ini diduga aquiklud, yaitu media berpori yang dapat menyimpan air tetapi tidak dapat mengalirkan air tanah yang dapat terisi oleh air pada musim hujan, namun pada musim kemarau tidak mengandung air. Tingkat kesiapan teknologi (TKT) penelitian ini adalah TKT 3 yang merupakan pembuktian konsep (proof of concept) serta hasil penelitian menjadi rekomendasi kepada pemerintah khususnya PDAM Kota Ternate.
ÂÂ
Teks Lengkap:
PDFReferensi
Yatini. 2006. “Penerapan Metode Geolistrik Sounding Untuk Mengatasi Persoalan Air Bersih di Kabupaten Bantul, Daerah Istimewa Yogyakarta Pasca Gempa Tektonik 27 Mei 2006â€Â. Jurusan Teknik Geofisika-FTM. UPN Veteran Yogyakarta.
Naryanto, H.S. 2008. “Potensi Air Tanah di Daerah Cikarang dan Sekitarnya, Kabupaten Bekasi Berdasarkan Analisis Pengukuran Geolistrikâ€Â. JAI. 4 (1):38-49.
Conoras, W.A., Rasai, J., dan Salahu, H. 2019. “Interpretasi Tahanan Jenis Bawah Permukaan Daerah Morotai Menggunakan Geolistrik Schlumberger Configuration Vertical Electrical Sounding 1Dâ€Â. Dintek. 12 (2):28-37.
Putriutami, E.S., Harmoko, U., dan Widada, S. 2014. “Interpretasi Lapisan Bawah Permukaan di Area Panas Bumi Gunung Telomoyo, Kabupaten Semarang Menggunakan Geolistrik Resistivity Konfigurasi Sclumbergerâ€Â. Yougster Physics Journal. 3(2):97-106.
Triahadin, A., dan Setyawan, A. 2014. “Identifikasi Struktur Bawah Permukaan Area Manifestasi Panas Bumi Air Panas Paguyangan Brebes Menggunakan Metode Geolistrik Dengan Konfigurasi Sclumbergerâ€Â. Yougster Physics Journal. 3(4):235-242.
Purnama, A., dan Noval, A. 2017. “Kajian Potensi Air Tanah Dengan Pengujian Geolistrik di Desa Telonang Kabupaten Sumbawa Baratâ€Â. Jurnal Saintek UNSA. 2 (1):1-14.
Halik, G. 2008. “Pendugaan Potensi Air Tanah Dengan Metode Geolistrik Konfigurasi Schlumberger di Kampus Tegal Boto Universitas Jemberâ€Â. Media Teknik Sipil. Juli 2008: 109- 114.
Hendrajaya, L., dan Arif, I. 1990. “Geolistrik Tahanan, Monografi: Metoda Eksplorasiâ€Â. Laboratorium Fisika Bumi. ITB. Bandung.
Usman, B., Manrulu, R.H., Nurfalaq, A., dan Rohayu, E. 2017. “Identifikasi Akuifer Air Tanah Kota Palopo Menggunakan Metode Geolistrik Tahanan Jenis Konfigurasi Schlumbergerâ€Â. Jurnal Fisika FLUKS. 12 (2):65-72.
Telford, W.M., Geldart, L.P., dan Sheriff, R.E. 1990. “Applied Geophysics Second Editionâ€Â. Cambridge University Press, USA.
Bronto, S., Hadisantono, R.D., dan Lockwood, J.P. 1982. “Peta Geologi Gunungapi Gamalama, Ternate, Maluku Utaraâ€Â. Direktorat Vulkanologi.
DOI: https://doi.org/10.33387/sipilsains.v12i1.3804
Refbacks
- Saat ini tidak ada refbacks.
Editorial Office :
Fakultas Teknik. Universitas Khairun | Jl. Jusuf Abdulrahman Kotak Pos 53 Gambesi, Kota Ternate, IndonesiaÂ
This work is licensed under a Creative Commons Attribution-NonCommercial-ShareAlike 4.0 International License.