PEMANFAATAN PALEM SERDANG (Livistona Rotundifolia) TERHADAP PENDAPATAN MASYARAKAT (STUDI KASUS DESA KOMANGAAN KECAMATAN BOLAANG KABUPATEN BOLAANG MONGONDOW SULAWESI UTARA)

FELDY KARUNDENG, Herni Simbala, Muhammad Rizard Tungkagi

Sari


Penelitian ini, menggunakan jenis Penelitian kualitatif yakni meneliti kondisi objek yang alamiah dimana peneliti sebagai instrument kunci, teknik pengumpulan data dilakukan secara triangulasi (gabungan) yakni Observasi, wawancara, dokumentasi. analisis data bersifat induktif/kualitatif dan hasil penelitian lebih menekankan pada makna dari pada generalisasi.

Tujuan dari penelitian ini yaitu untuk mengetahui manfaat dari tubuhan palem serdang dan mengetahui hubungan perekonomian masyarakat Desa Komangaan dalam pemanfaatan Palem serdang.

Sehingga hasil penelitian ini dapat di lihat dari sisi ekonomis bahwa masyarakat Desa Komangan hanya memanfaatkatkan pucuk dari tumbuhan Palem serdang, serta hubungan pendapatan masyarakat desa komangaan dalam pemanfaatan Palem serdang Livistona rotundifolia sangat berpengaruh di karenakan mereka menjadikan Palem serdang Livistona rotundifolia sebagai sumber penghasilan primer(utama) dan komplementer (tambahan).


Teks Lengkap:

21-27 PDF

Refbacks

  • Saat ini tidak ada refbacks.